Friday, January 21, 2011

Tantangan Saat Ini

Disemester kedua dikelas 6 ini, banyak sekali tantangan yang harus dihadapi. Salah satunya adalah banyaknya try out dan latihan soal. Minggu depan, aku dijadwalkan menghadapi try out dari KPI(Kualita Pendidikan Indonesia). Minggu depannya lagi, Insya Allah akan menghadapi try out dari JSIT(Jaringan Sekolah Islam Terpadu). Selain itu, Try out lokal hampir setiap hari dilakukan. Disemester ganda ini, konsentrasi memang sangat dibutuhkan dan dipertahankan. Selain itu, kesehatan juga harus selalu terjaga, kalau sampai tidak masuk sekolah, akan sangat rugi karena dikelas 6 ini, pelajaran sudah menjadi harga mati. Bermain pun harus dikurangi, satu contoh, dikelasku, tidak diperkenankan lagi main bola padahal, permainan ini adalah salah satu yang paling populer dikelasku. Bahkan, hampir semuanya bisa dan mahir. Kalau tidak main bola, yang namanya kaki ini akan "kesemutan". Tapi, Alhamdulillah teman-temanku termasuk aku menerima peraturan ini meski sedikit jengkel dihati. Semoga kesabaran dan kerja keras yang dilakukan ini berbuah hasil kebaikan yaitu nilai yang bagus dan ahlaq yang semakin mulia. Mari kita capai dan kejar mimpi-mimpi kita, SUKSES UASBN!!!!

0 Comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...